Jawab Yesus kepada mereka: "Waspadalah supaya jangan ada orang yang menyesatkan kamu! Sebab banyak orang akan datang dengan memakai nama-Ku dan berkata: Akulah Mesias, dan mereka akan menyesatkan banyak orang.” (Mat. 24:4-5)
Tuhan Yesus sudah mengingatkan
Sebelum menyelesaikan pekerjaanNya, Tuhan Yesus telah mengingatkan bahwa pada akhir zaman akan muncul mesias-mesias palsu. Mereka akan bertindak seolah-olah dialah Yesus itu dan menyesatkan banyak orang. Bahkan jika mungkin, juga menyesatkan orang-orang pilihan. Mereka akan mengadakan tanda-tanda dahsyat dan mujizat agar orang-orang percaya padanya.
Kita harus selalu mengingat, jangan sampai melupakan akan bahaya kedatangan mesias palsu ini. Karena tanpa kita menyadarinya, hal itu bisa membuat kita terhilang dan binasa. Mungkin kita sulit untuk mengenalinya. Namun kalau kita selalu waspada dan berpegang pada perintah Tuhan, Dia pasti akan selalu menolong kita untuk mengenali mesias palsu itu.
Gereja sesat di Tiongkok
Orang Kristen di Tiongkok banyak yang tertindas oleh kekuasaan partai komunis. Mereka diintimidasi dan disiksa agar meninggalkan kepercayaan mereka kepada Yesus. Kehidupan orang Kristen di sana amat tidak nyaman, namun mereka tetap bertahan. Sungguh luar biasa iman mereka.
Pada saat seperti itulah muncul suatu gereja baru yang diberi nama Gereja Tuhan Yang Mahakuasa. Namun sayang, kemunculan gereja ini pada tahun 1991 telah menyesatkan banyak orang sebab gereja ini percaya bahwa Tuhan telah datang untuk kedua kalinya di Tiongkok. Mengapa demikian? Karena mereka meyakini ayat, "Sebab sama seperti kilat memancar dari sebelah timur dan melontarkan cahayanya sampai ke barat, demikian pulalah kelak kedatangan Anak Manusia." (Mat. 24:27)
Menurut keyakinan mereka, kedatangan Tuhan yang kedua telah terjadi, seperti kilat memancar dari Timur, yaitu dari Tiongkok yang dipercaya mereka terletak di timur. Yang lebih aneh lagi Mesias itu telah berinkarnasi menjadi seorang wanita Tionghoa, bernama Yang Xiang-bin. Wanita ini lahir di daerah bagian utara Tiongkok dari keluarga biasa-biasa saja. Namun setelah dewasa, dia menyebut dirinya sebagai "Tuhan Yang Mahakuasa" atau "Kristus Hari-hari Terakhir" atau dengan nama "Petir Deng".
Lahirnya gereja ini
Gereja ini dibentuk oleh Zhao Weishan, seorang mantan sarjana fisika, pada tahun 1989 di Propinsi Heilong Jiang. Pada 1991 gereja ini diresmikan namun hal itu dilakukan secara sembunyi-sembunyi. Zhao Weishan ini suami dari Yang Xiangbin. Dia menyatakan bahwa Tuhan sudah turun kedua kalinya di dunia dalam wujud seorang wanita, yaitu isterinya sendiri.
Gereja ini amat anti Partai Komunis Tiongkok dan menyebutnya sebagai "Naga Merah" yang harus dihancurkan. Karena itu gereja ini dinyatakan terlarang oleh pemerintah Tiongkok. Namun gereja ini berkembang di bawah tanah secara diam-diam. Jumlah pengikutnya diperkirakan sudah mencapai 3-4 juta anggota. Pada 6 September 2000 karena merasa terancam oleh Pemerintah Tiongkok, Zhao Weishan dan Yang Xiangbin pindah ke New York, Amerika Serikat. Namun tempat persisnya mereka tidak diketahui. Mereka memimpin gereja ini dari sana.
Pada 20 Desember 2012, pemerintah Tiongkok menangkap lebih dari 800 anggota kelompok ini karena telah menyebarkan tentang datangnya kiamat dan menentang Partai Komunis Tiongkok. Dan pada suatu kali gereja ini mendapat masalah hukum karena kasus pembunuhan. Pada Mei 2014 di gerai McDonald, ada seorang wanita berusia 35 tahun yang merupakan anggota simpatisan ternyata menolak memberi nomor handphonenya. Lalu wanita itu dianggap kerasukan roh jahat, sehingga kemudian dibunuh oleh Zang Lidong, seorang anggota kelompok ini. Akibatnya anggota ini pun dihukum mati oleh pemerintah Tiongkok.
Nama lain gereja ini
Gereja ini memiliki banyak nama lain yaitu Tujuh Kekudusan, Penebus Kedua, Gereja Kekuatan Tuhan Baru, Cahaya Kebenaran, dan Jalan Kebenaran. Juga mempunyai banyak link di internet yaitu Gereja Tuhan Yang Mahakuasa, Kingdom Salvation, Kilat Memancar dari Timur, Belajar Alkitab Online, dan Khotbah Internasional.
Mereka menyampaikan pengajaran lewat media online seperti Facebook, Instagram, dan Youtube. Adapun pengajaran yang disampaikan terbagi atas Renungan Pengajaran, Kisah Rohani, dan Puji-pujian, Namun sayang sekali, selama ini tidak pernah terlihat wajah orang yang mengaku Tuhan yang telah inkarnasi ke dunia ini. Untunglah kita mendapatkannya dari beberapa para teolog yang menentang gereja ini.
Beberapa Pengajaran Mereka
Di dalam pengajaran mereka, mereka mengakui kitab Perjanjian Lama dan Perjanjian Baru. Hanya saja kedua kitab ini belum cukup. Jadi mereka menambahkan satu kitab baru yaitu kitab Tuhan Yang Mahakuasa. Mereka percaya bahwa dalam Perjanjian Lama muncul nama Yahweh, lalu dalam Perjanjian Baru muncul nama Yesus Kristus, kemudian dalam kitab ketiga muncullah nama Tuhan Yang Mahakuasa.
Mereka menganggap Roh Kudus sekarang sudah hilang pengaruhnya. Yesus mengampuni dosa manusia, namun tidak lengkap sebab ternyata dosa masih ada dalam watak manusia. Mereka juga menyangkal ajaran Trinitas atau Tri Tunggal. Pengorbanan Yesus direndahkan dan kematianNya di kayu salib dianggap tidak berkuasa untuk menyelamatkan manusia sepenuhnya sebab manusia masih bisa berbuat dosa. Karena itu Tuhan telah berinkarnasi dalam wujud seorang wanita untuk menyempurnakan pengajarannya. Wanita itu adalah Yang Xiangbin yang mengaku sebagai Tuhan Yang Mahakuasa.
Ajarannya di Indonesia
Di Indonesia ajaran ini disampaikan dalam berbagai tulisan di media sosial, yaitu facebook, instagram, dan youtube. Dengan mudah kita bisa membaca tulisan-tulisannya dengan bahasa Indonesia yang amat baik. Kalau tidak menyadari kesesatannya, kita akan tergoda oleh mereka. Jadi berhati-hatilah. Jangan pernah memandang enteng pengajaran palsu ini. Saya pun ketika belum menyadarinya, pernah berteman dengan kelompok ini, karena ajarannya demikian bagus.
Sudah lebih dari sepuluh orang yang saya tahu di facebook yang menulis tentang ajaran sesat ini. Sebagian mengutip langsung isi tulisannya, dan banyak yang berkomentar amin amin. Tetapi sebagian lagi menceritakan tentang kesesatannya dan memperingati teman-teman agar tidak terhanyut dengan ajarannya. Sekarang nampaknya akan semakin banyak yang mengirimkan melalui media sosial. Jadi sekali lagi, sadarilah bahwa keadaan ini sudah dinubuatkan oleh Tuhan Yesus.
Sadarilah kesesatan ini
Ternyata setelah kita menyadarinya, ternyata ada banyak sekali kesesatan di dalam ajaran gereja ini. Perhatikan ayat ini, "Hai orang-orang Galilea, mengapa kamu berdiri sambil memandang ke langit? Yesus ini, yang sudah terangkat dari antara kamu ke surga akan datang kembali dengan cara yang sama seperti kamu melihat-Nya pergi ke surga." (Kis. 1:11) Pada ayat itu jelas terlihat bahwa Yesus akan datang kembali persis sama dengan kenaikannya. Jadi bukan dengan cara berinkarnasi dan menjadi seorang wanita di Tiongkok.
Kemudian dalam, "Lihatlah, Yesus datang dengan awan-awan, dan setiap mata akan melihat Dia, bahkan mereka yang sudah menusuk-Nya; dan semua bangsa di bumi akan meratap karena Dia. Ya, ini akan terjadi! Amin." (Wah. 1:7) "Lalu, tanda Anak Manusia akan muncul di langit dan suku-suku di bumi akan meratap. Mereka akan melihat Anak Manusia datang dalam awan-awan di langit, dengan kuasa dan kemuliaan yang besar." (Mat. 24:30)
Jelas disini dikatakan bahwa kedatangan Yesus yang kedua kali akan terlihat secara terang benderang dalam awan-awan di langit oleh semua bangsa di dunia ini dan mereka meratapinya. Dia juga datang dengan kuasa dan kemuliaan yang besar. Tapi dalam gereja sesat ini, Yesus datang secara sembunyi-sembunyi. Bahkan kemudian lari ke Amerika Serikat. Masih banyak kesesatan lainnya.
Penutup
Ingatlah Tuhan telah menubuatkan munculnya mesias palsu yang siap menyesatkan kita semua. Hendaklah kita selalu waspada. Puji Tuhan. Tuhan Yesus memberkati. Amin.